Palitonews – Pertandingan Pencak Silat di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 resmi dimulai di GOR Veteran, Medan, Senin (9/9/2024).
Dua pesilat asal Sumatera Barat, Muhamad Iqbal (kelas A Putra) dan Fadlan Rusli (kelas D), bertarung di babak 1/8 final.
Muhamad Iqbal yang berada di sudut merah, berhadapan dengan pesilat DKI Jakarta, Muhammad Rizki Adlili di sudut biru. Pertarungan keduanya berlangsung seru, dengan poin yang saling kejar-kejaran sejak babak pertama.
Akhirnya, Iqbal berhasil menang tipis dengan skor 46-43, dan otomatis melangkah ke babak semifinal.
Pelatih tim pencak silat Sumatera Barat, Syahripal Effendi, sangat mengapresiasi kerja keras anak didiknya yang berhasil menaklukkan lawannya dari DKI Jakarta.
“Kita berharap Iqbal bisa membawa pulang medali di kelas A ini. Mohon doa dan dukungan dari masyarakat Sumatera Barat,” tutupnya. (**)
Discussion about this post